You are currently viewing Masalah Anak Muda Tak Mau jadi Petani, Akses Lahan dan Pasar jadi Perhatian

Masalah Anak Muda Tak Mau jadi Petani, Akses Lahan dan Pasar jadi Perhatian

Bisnis.com, YOGYAKARTA – Food and Agriculture Organization (FAO) menuturkan bahwa fasilitas menjadi kunci untuk mendorong anak muda agar memiliki kemauan menjadi petani.  Ageng Setiawan Herianto selaku Assistant FAO, Representative for Programme of FAO Indonesia mengatakan bahwa anak muda tidak memiliki kesiapan aset, sehingga perlu difasilitasi agar dapat mengakses aset tersebut. Adapun, anak-anak muda juga tidak memiliki fasilitas lahan, sehingga hal ini menjadi hal yang utama.  “Bagaimana ini bisa difasilitasi oleh pemerintah kebijakannya? Pengalaman kita dengan yang Seni Tani, mengakses lahan itu banyak masalahnya karena kebijakannya belum kuat. Nah, oleh karena itu perlu memberi kesempatan pada itu,” terangnya ketika ditemui dalam International Conference for Youth in Agriculture 2024, Jumat (23/2/2024).

Leave a Reply